----------Selamat Datang di Blog Rony.upluk------------Terima Kasih Atas Kunjungannya----------- Kios multimedia: April 2012

MENGENAL BEBERAPA KOMPONEN UTAMA MESIN CETAK DIGITAL / DIGITAL PRINTING

Komponen utama mesin cetak digital :
  1. Printhead atau kepala cetak adalah komponen  paling utama yang bertugas untuk menyemprotkan tinta ke media cetak. Semakin tinggi resolusi dari printhead maka semakin bagus hasil cetakannya. Saat ini printhead yang umum dipakai adalah merk XAAR, epson, seiko, dll. Mesin-mesin china yang beredar di indonesia kebanyakan memakai printhead Xaar walau akhir-akhir ini sudah banyak yang memakai seiko (Seiko lebih bagus dibandingkan Xaar). Apabila anda ingin melihat kualitas semprotan printhead suatu mesin sebenarnya gampang yaitu anda tinggal minta alat tersebut untuk mencetak 4 warna dasar yaitu CMYK secara full blok (jangan meminta full color karena hal ini akan menipu anda). Apabila hasil dari cetak blok 4 warna tersebut bagus (beri perhatian khusus pada warna yellow dan magenta) dalam artian yellow benar yellow (tidak ada bintik-bintik hitam) maka printhead tersebut memiliki kualitas yang bagus. Setahu saya printhead Xaar tidak mampu melakukan ini karena akan selalu timbul bintik2 hitam pada warna yellow ataupun magenta ketika kita print 100%. Jadi sebenarnya tidak susah kan menge-tesnya, kalo warna dasar dia bagus dapat dipastikan untuk warna campuran pasti bagus karena logikanya kalo dasarnya jelek mana mungkin dia bisa mengerjakan yang lebih rumit (betul kan?!!) karena pada umumnya penjual mesin hanya menonjolkan warna-warna campuran agar hal ini tidak terlihat. Oh iya, jangan lupa memasukkan penyusutan printhead kedalam harga jual karena alat ini pada akhirnya pasti rusak dan perlu diganti karena harganya yang mahal maka perlu diperhitungkan juga. Selain itu agar tidak pusing pastikan anda memiliki sistem listrik yang baik karena printhead juga bisa jebol gara-gara naik turunnya listrik.
  2. Catridge atau tempat tinta, komponen ini adalah tempat tinta ditampung. Biasanya diletakkan di bagian kanan atau kiri dari mesin sebelah belakang. Tidak ada yang istimewa dari komponen ini kecuali anda perlu perhatikan chip dan bahan dari catridge itu kuar. Sekali lagi yang perlu anda perhatikan adalah chipnya karena biasanya catridge yang dipasang mesin cetak digital di Indonesia adalah sistem bulk ink yang apabila chip tidak cocok maka akan bisa eror mesinnya. Hal ini bisa terjadi bisa di mesin HP 500 plus, HP 130 dan konco-konconya.
  3. Mainboard, seperti komputer, large format juga memiliki mainboard yang bertugas alat-alat lain menancap sehingga bisa berjalan semisal memory printer gitu deh. Pusing kalo disuruh jelasin komponen ini, yang penting jangan sampai eror karena listrik naik turun atau ketumpahan tinta aja karena harganya juga selangit euy. Bisa untuk beli motor lo harganya.
  4. Rol kertas (saya lupa bahasa inggrisnya euy, kacau deh) yang jelas komponen ini adalah tempat untuk menaruh kertas atau media yang akan kita cetak jika media kita dalam bentuk roll. Letaknnya di belakang mesin dan biasanya ada motor penggeraknya akan tetapi karena pada umumnya bahan-bahan itu berat sebaiknya di roll aja agak panjang ketika nge-print biar motor dari rol kertas ini lebih awet. Kalo secara lengkap pada umumnya setiap mesin large format memiliki rol kertas 2 buah yaitu di depan dan di belakang, untuk yang dibelakang memudahkan masuknya kertas atau media sedangkan bagian depan untuk memudahkan penanganan hasil cetak, misal biar dapat langsung digulung dan tidak kotor (sangat cocok yang memiliki workshop tidak terlalu luas).
  5. Heater, dari namanya pasti sudah bisa nebak kan apa fungsi komponen ini, ya fungsinya adalah pengering agar setelah tinta disemprotkan ke media cetak cepat kering karena kalo tidak tangan-tangan kita suka megang hasil cetakan yang kalo kebetulan masih basah akan ada sidihk jarinya atau malah kotor. Selain itu heater yang bagus akan membantu tinta menempel ke media cetak dengan cepat dan bagus. Heater biasanya terpasang di bagian depan atau di bawah board yang dilewati media.
  6. Cutter, komponen ini untuk memotong media yang telah dicetak apabila plotter anda tidak memiliki komponen ini ya cukup gunakan cutter biasa saja karena pada umumnya semua large format sudah disediakan jalur untuk melakukan pemotongan bahan secara lurus dan mudah.
Kira-kira itulah beberapa komponen utama yang ada di sebah mesin large format. Komponen-komponen itu perlu kita kenal agar kalo ada apa-apa kita tidak repot dan tidak kaget dengan harganya. Jadi sayangilah mesin anda dengan baik karena itu semua akan jauh lebih murah daripada menanggung kerusakan yang timbul akibat kecerobohan pemakaian kita. Sukses selalu dan jangan lupa bagi-bagi ilmu terus ya…